Sakit, Mun\'im Idris Meninggal Dunia

jpnn.com - JAKARTA - Indonesia kehilangan seorang ahli forensik. Dokter Mun'im Idris Ahli Forensik dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia meninggal dunia, Jumat (27/9), sekitar pukul 2.30 dinihari.
Munim dikabarkan meninggal dunia karena kanker. Ia menghembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Jakarta Pusat.
Saat ini jenazah Mun'im disemayamkan di Departemen Forensik Fakultas Kedokteran UI, Salemba Jakarta Pusat. Rencananya usai Salat Jumat, jenazah Mun'im akan dimakamkan di kawasan Menteng Pulo.
Informasi yang dihimpun, Mun'im sejak beberapa hari menang tengah menjalani perawatan di rumah sakit. Mun'im semasa hidupnya diketahui banyak menyelidiki kasus-kasus besar. Diantaranya kematian aktivisi Hak Asasi Manusia, Munir. (boy/jpnn)
JAKARTA - Indonesia kehilangan seorang ahli forensik. Dokter Mun'im Idris Ahli Forensik dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia meninggal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin