Sakit, Striker Mandul PSMS tak Diturunkan Lawan Perseru
jpnn.com, MEDAN - Penyerang asing PSMS Medan Wilfried Yessoh dipastikan absen saat timnya menjamu Perseru Serui di Stadion Teladan, Medan, Jumat (19/4).
Hal itu dikarenakan, kesehatan striker yang belum juga mencetak gol, itu belum pulih. Meski begitu, absennya Yessoh tak jadi persoalan serius karena hingga saat ini dia masih mandul.
Tim pelatih PSMS juga sudah menyiapkan penggantinya. Dari sisi permainan, absennya Yessoh tidak begitu memberikan pengaruh besar. “Dia masih sakit dan tidak siap untuk main,” beber Asisten Pelatih PSMS Medan, Muhammad Yusuf Prasetyo, Kamis (19/4).
PSMS dipastikan akan bermain total. Mereka sudah melihat beberapa pertandingan Perseru untuk melihat kelemahan dan kelebihannya. Tim Ayam Kinantan, julukan PSMS, menargetkan kemenangan meski tanpa Yessoh.
“Saya sudah diskusi dengan pelatih Djadjang Nurdjaman yang saat ini di Jogjakarta. Yang jelas, kami sampaikan, dari menit awal kami langsung menyerang total,” imbuhnya.
Yoyok – sapaan akrab Yusuf Prasetyo, menegaskan bahwa timnya sudah menyiapkan strategi untuk meredam serangan balik Perseru. Selama ini, Perseru memang cukup piawai dalam melakukan counter attack.(jpg/sdf)
Penyerang asing PSMS Medan Wilfried Yessoh dipastikan absen saat timnya menjamu Perseru Serui di Stadion Teladan, Medan, Jumat (19/4).
Redaktur & Reporter : Budi
- Satu Grup dengan Sriwijaya FC, PSPS, dan Persis Solo, PSMS Yakin Bisa Bersaing
- Gabung Madura United, Aleksandar Rakic Tidak Bernafsu Jadi Top Scorer
- 2 Penyerang Garang Liga 1 2018 yang Masih Menganggur
- Pengin Juara, Top Scorer Liga 1 2018 Gabung Persib Bandung?
- Peringkat Kompetisi Asia: Liga 1 2018 Kalah dari Filipina
- Liga 1 2018: 8 Pemain Asing Debutan Paling Moncer (2/habis)