Sakti Mandraguna! Pria Ini Berjalan di Atas Air Sepanjang 125 Meter

jpnn.com - SHI Liang, seorang biksu Shaolin di provinsi Quanzhou, Fujian, Tiongkok berhasil berjalan di permukaan air sepanjang 125 meter, hanya menggunakan papan supertipis sebagai dukungan.
Dilansir dari shanghaiist, Senin (7/9), biarawan satu ini, dalam 10 tahun terakhir memang sudah fokus dan menghabiskan waktu belajar dan berlatih melesat di atas air, hanya dengan bantuan papan kayu lapis yang sangat tipis. Papan tersebut mengapung di atas air dan dihubungkan oleh potongan-potongan kain.
Nah, pada 29 Agustus kemarin, Liang kembali berhasil melakukannya. Torehan panjang permukaan air yang dilaluinya itu, sekaligus mematahkan rekor, juga atas namanya sendiri. Tahun lalu, Liang berhasil mencatatkan rekor sepanjang 118 meter. Enam tahun lalu, masih 15 meter.
Oooh, mungkin dengan kesaktiannya ini, Liang tak akan pernah membutuhkan perahu untuk menyeberangi sungai. Mantaaap. (adk/jpnn)
SHI Liang, seorang biksu Shaolin di provinsi Quanzhou, Fujian, Tiongkok berhasil berjalan di permukaan air sepanjang 125 meter, hanya menggunakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Siapa Pemegang Kendali Vatikan Sepeninggal Paus dan Bagaimana Memilih Penggantinya?
- Sede Vacante, Masa ‘Kursi Kosong’ setelah Paus Vatikan Wafat
- Setahun Sebelum Meninggal, Paus Fransiskus Sederhanakan Liturgi Pemakaman Kepausan
- Kabar Duka, Paus Fransiskus Meninggal Dunia
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global