Salah Persepsi, Viviano Milik Nerazzurri
Minggu, 26 Juni 2011 – 14:40 WIB

Salah Persepsi, Viviano Milik Nerazzurri
MILAN - Inter Milan memang kurang beruntung dalam perburuan pelatih karena "hanya" mampu menggaet Gian Piero Gasperini. Namun, Nerazzurri - julukan Inter Milan - beruntung lantaran bisa mendapatkan Emiliano Viviano. Beruntung, karena Inter akhirnya bisa menggaet Viviano setelah Direktur Umum Bologna Stefano Pedrelli salah dalam mengisi formulir pada lelang tertutup. Pedrelli juga salah persepsi dalam mengisi jumlah harga untuk kiper 25 tahun itu. Dia menyangka jika harga 4,7 juta euro adalah nilai total kepemilikan kedua tim. Padahal, nilai itu adalah nilai pasaran Viviano. Akibatnya, dia hanya menuliskan 2,35 juta euro.
Untuk diketahui, pemain yang memiliki status kepemilikan bersama dan tak ada kesepakatan harga dari dua klub pemilik, bakal dilelang dengan sistem tertutup. Dua klub pemilik harus mengisikan jumlah uang yang bakal disertakan untuk mendapatkan sang pemain.
Baca Juga:
Nah, kesalahan fatal dibuat Pedrelli. Seperti diberitakan Football Italia, dia menulis pada kolom yang bukan seharusnya diisi.
Baca Juga:
MILAN - Inter Milan memang kurang beruntung dalam perburuan pelatih karena "hanya" mampu menggaet Gian Piero Gasperini. Namun, Nerazzurri
BERITA TERKAIT
- Resmi Jadi WNI, Emil Audero, Joey Mathijs, dan Dean Ruben Terlihat Semringah
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia