Satu Mayat di Kali Bekasi Bernama Davi, Teman yang Mengajak Selamat

jpnn.com, JAKARTA - Yanti, bibi dari Ahmad Davi, salah satu keluarga korban mayat tujuh laki-laki yang mengambang di kali Bekasi mendatangi RS Polri, Kramat Jati, Minggu (22/9).
Yanti menjelaskan pihak keluarga tidak mengetahui korban akan pergi tawuran.
"Enggak tahu. Tahunya main, bawa duit juga enggak. Cuma bawa handphone," kata Yanti kepada JPNN.com.
Dia menyebutkan korban juga tidak sempat berkomunikasi dengan pihak keluarga sebelum kejadian.
"Dia cuma pamitan diajak temannya. Si Rizky dijemput ke Rawalumbu," lanjutnya.
Yanti menyebutkan Davi dijemput oleh Rizky sekitar pukul 21.00.
"Keluarnya malam Sabtu sekitar jam 9 atau 10 malam, karena (Davi) biasa main kami enggak tahu mau ke mana," katanya.
Dia menyebutkan pihak keluarga mengetahui soal korban dari mulut ke mulut hingga memastikan ke Polsek Rawalumbu.
Yanti, bibi dari Ahmad Davi, salah satu keluarga mayat tujuh laki-laki yang mengambang di kali Bekasi mendatangi RS Polri, Kramat Jati.
- Laga Persija vs PSIS Ditunda, Kapan Jadinya?
- Aktivitas Publik di Bekasi Lumpuh Total Hari Ini
- Bekasi Dilanda Banjir, Bagaimana Nasib Laga Persija vs PSIS?
- Perang Sarung di Sukabumi Digagalkan Polisi, 10 Remaja Ditangkap
- Hadirkan Poliklinik Women & Children, RS Mitra Keluarga Bekasi Janjikan Layanan Komprehensif
- Bubarkan Tawuran di Cikini Jakpus, Polisi Tangkap 3 Remaja