Salah Transfer, Pria Ini Jadi Terkaya di Dunia
jpnn.com - Betapa tidak, secara tidak terduga akun PayPal miliknya terisi dana, nominalnya bukan lagi jutaan, melainkan USD 92 kuadraliun (empat kali triliun). Dalam kurun satu hari, pemilik perusahaan jasa komunikasi masyarakat Reynold Ink itu, telah menjadi pia paling kaya di seluruh dunia.
Dilansir dari the Philadelphia Daily News, Reynolds menyatakan saat membuka akun miliknya, mulanya dia mengira bahwa dia berhutang dan harus membayar sebesar USD 92 kuadraliun. Rasa kaget membuatnya tergerak untuk membuka situs PayPal untuk menelusuri transaksi lebih lanjut. Ternyata, kolom pembayarannya nol. Artinya, uang sebesar USD 92 kuadraliun tersebut dibayarkan untuknya.
Pihak PayPal sendiri belum mengkonfirmasi apakah kejadian tersebut merupakan kesalahan pembayaran. Juru bicara PayPal malah menyatakan tidak akan membicarakan mengenai akun pelanggan kepada publik. Yang jelas, saat ini Reynold menikmati hari-harinya sebagai OKB (Orang Kaya Baru).
Reynold sendiri sudah mempunyai banyak rencana dengan uang yang didapatkannya. Salah satunya, dia akan menyumbangkan sebagian untuk membayar hutang nasional Amerika Serikat. “Saya pria yang sangat bertanggung jawab. Saya akan membayar hutang nasional,” tegasnya. Rencana selanjutnya, pengguna setia PayPal selama 10 tahun tersebut berniat membeli klub baseball local Philadelphia Phillies. (dailymail/mas)
SEBAGAI pengguna setia layanan pembayaran online, Paypal, Chris Reynolds biasanya bertransaksi tak lebih dari USD 100 (sekitar Rp 1 juta). Namun,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan RI Dukung Penguatan Pasukan Perdamaian di Palestina
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Presiden Prabowo Mengungkapkan Kerinduannya
- Prabowo: Indonesia Dukung Energi Terbarukan & Pengurangan Emisi Karbon
- Prabowo Bertemu Sekjen PBB di Brasil, Ini yang Dibahas