Salah Transfusi Darah, Wanita 38 Tahun Akhirnya: Innalillahi...
jpnn.com - TERNATE – Diduga salah transfusi darah, pasien yang dirujuk dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sanana bernama Asni Gailea (38) meninggal dunia, Senin (15/3) sekitar pukul 11.24 WIT. Almarhumah meninggal di ruangan Intensive Care Unit (ICU) RSUD Chasan Boesoerie Ternate.
Pihak keluarga almarhumah merasa kesal dengan pelayanan yang dilakukan oleh RSUD Sanana karena diduga salah mendonorkan darah pada pasien yang berasal dari warga Desa Kampung Pisang Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) tersebut.
“Saya merasa kesal dengan pelayanan di RSUD Sanana yang salah menggunakan darah terhadap anak saya. Mestinya darah O, tapi didonor dengan darah AB,” kesal ayah almarhumah, Hj. Yudin saat ditemui Malut Post (Grup JPNN) kemarin.
Kendati begitu, Yudin mengatakan pihaknya belum berpikir untuk mengambil langkah hukum menggugat pihak RSUD Sanana.
“Kita masih mengurus almarhumah untuk dikebumikan, setelah itu baru kita berpikir seperti apa langkah selanjutnya,” ujarnya.(cr-03/jfr/fri/jpnn)
TERNATE – Diduga salah transfusi darah, pasien yang dirujuk dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sanana bernama Asni Gailea (38) meninggal dunia,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi
- Innalillahi, 4 Santri Meninggal Tertimbun Tanggul Kolam Roboh di Sukabumi