Salim Segaf dan SBY Bertemu di Cikeas Tanpa Surya Paloh, Ini Penjelasan Jubir PKS

Salim Segaf dan SBY Bertemu di Cikeas Tanpa Surya Paloh, Ini Penjelasan Jubir PKS
Juru bicara Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Pipin Sopian. Foto: Dokumentasi PKS

Menurutnya, Paloh berada di luar negeri ketika Salim Segaf dengan SBY bertemu, sehingga tidak mungkin hadir dalam agenda di Cikeas pada Rabu kemarin. 

"Ya, karena dia (Surya Paloh, red) ada di luar negeri atau sedang tidak ada di tempat," kata Pipin. 

Menurut dia, PKS-Demokrat-NasDem bakal berencana membuat pertemuan agar tiga elite dari parpol-parpol itu bisa bertemu. 

"Saya kira, rencana juga mudah-mudahan, kami cari waktu yang pas," ungkap Pipin. (ast/jpnn) 

Ketua Majelis Syura PKS Salim Segaf Al Jufri & Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bertemu di Cikeas tanpa Surya Paloh. Ada apa?


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News