Saling Intip Kekuatan Lawan di Trofeo Bhayangkara
jpnn.com - jpnn.com - Arema FC memiliki agenda pertandingan yang cukup padat jelang kompetisi resmi Liga 1 akhir Maret mendatang.
Selain konsentrasi pada tour Jawa Tengah, yang membuat tim ini mesti bermain di Purbalingga dan Solo, tim berjuluk Singo Edan ini juga dipersiapkan menghadapi turnamen Piala Presiden.
Piala Presiden merupakan ajang preseason resmi bagi 18 klub terbaik di kasta tertinggi, Liga 1.
Dengan kondisi tersebut, Arema pun sudah menyiapkan strategi, mulai di Jawa Tengah ini. Berawal dari teknis pilihan pemain, strategi sampai rencana pasca kepulangan tim, 30 Januari mendatang.
"Kami harus berhitung dalam uji coba ini. Karena dari sini lah formasi tim akan terlihat," ujar Pelatih Arema, Aji Santoso.
Menurutnya, di luar teknis pemilihan pemain atau keinginannya menjajal semua skuad, dirinya juga menyiapkan training center (TC) selepas dari Solo.
Jadwal kepulangan tim 30 Januari 2017, akan langsung diteruskan dengan TC sehari kemudian. Besar kemungkinan, pemusatan latihan akan berlangsung di Batu, 31 Januari mendatang.
"Setelah Trofeo, kami ingin mengadakan TC di Batu. Rencananya dua hari," beber dia kepada Malang Post (Jawa Pos Group), Rabu.
Arema FC memiliki agenda pertandingan yang cukup padat jelang kompetisi resmi Liga 1 akhir Maret mendatang.
- Liga 1: Carlos Pena Sebut Persija Jakarta Pantas Menang dari Arema FC
- Hasil & Jadwal Pekan ke-9 Liga 1, Ada Big Match Malam Nanti
- Arema Petik Kemenangan Pertama, PSM Turun dari Puncak Klasemen
- Arema FC Tahan Imbang Persib, Joel Cornelli: Hasil yang Adil
- Hasil dan Jadwal Pekan ke-3 Liga 1: Persib Bandung Waspada
- Bomber Persib Absen, Arema FC Mengaku Diuntungkan