Saling Serang di Babak Awal

Pebulutangkis Indonesia di All England 2009

Saling Serang di Babak Awal
Saling Serang di Babak Awal
Tak berbeda dengan Simon, Sony Dwi Kuncoro juga optimistis meski drawing kurang menguntungkan. ''Ini turnamen yang menjadi bidikan utama tahun ini. Kondisi saya juga sedang prima," ujar Sony, peringkat kelima dunia. Apalagi, kini dia tak lagi terganggu cedera dan sakit seperti saat menghadapi trunamen-turnamen sebelumnya.

Bahkan, Sony mengaku sudah menyiapkan strategi menghadapi Chong Wei, unggulan pertama. ''Saya yakin bakal ramai. Karena semua pemain top datang semua," katanya. Tiongkok sudah menurunkan pemain andalannya dalam agenda ketiga super series 2009 ini. Lin Dan menjadi unggulan kedua diikuti Chen Jin yang juga dari Negeri Panda itu.

Selain Sony dan Simon, Indonesia menerjunkan Tommy Sugiarto yang harus merangkak melalui kualifikasi. Di tunggal wanita, Merah Putih diperkuat tiga wakilnya. Begitu pula ganda pria. Sedangkan di sektor ganda wanita dan ganda campuran, hanya dua pasang pelatnas yang ikut.(vem/cfu)

JAKARTA - Undian kurang menguntungkan harus diterima beberapa pebulutangkis Indonesia di All England Super Series 2009 yang digelar 3--8 Maret. Dalam


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News