Salju Longsor, Sembilan Pendaki Alpen Tewas
Kamis, 12 Juli 2012 – 22:52 WIB

Salju Longsor, Sembilan Pendaki Alpen Tewas
CHAMONIX - Sembilan orang pendaki dilaporkan tewas menyusul longsor salju di pegunungan Alpen, Chamonix, Prancis, Kamis (12/7). Otoritas setempat menyebut para korban terdiri dari dua warga Spanyol, seorang Jerman, seorang Swiss. Longsoran salju pun menimpa pendaki. Saat itu mereka diyakini telah mencapai ketinggian 4000 meter. Tim penyelamat berupaya melakukan pencarian menggunakan helikopter. Juru bicara prefektur Haute-Savoie kepada BBC mengatakan, tim penyelamat masih mencari para korban longsoran.
Sisanya adalah tiga orang diyakini sebagai warga Inggris, sementara dua jenazah lainnya belum teridentifikasi. Sedangkan empat jasad lainnya yang melakukan pendakian belum ditemukan.
Seperti dilansir BBC, Kamis (12/7) peristiwa ini terjadi saat 28 pendaki yang terdiri dari beberapa grup melakukan pendakian pagi di lereng Mont Maudit yang berpuncak di Mont Blanc. Namun sekitar pukul 05:25 alarm tanda bencana longsoran salju berbunyi.
Baca Juga:
CHAMONIX - Sembilan orang pendaki dilaporkan tewas menyusul longsor salju di pegunungan Alpen, Chamonix, Prancis, Kamis (12/7). Otoritas setempat
BERITA TERKAIT
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi