Salon Tary Terkunci dari Luar, Mbak Rita Mengintip, Geger!
Kamis, 25 Agustus 2022 – 21:51 WIB

Polisi melakukan olah TKP penemuan mayat di dalam salon. Ilustrasi. Foto: dok.JPNN.com
jpnn.com, LUBUKLINGGAU - Penemuan mayat pria bernama Samsudin alias Ontary di dalam salon miliknya membuat warga sekitar geger.
Pemilik Tary Salon itu ditemukan tewas dengan pisau yang masih menancal di bagian rusuk.
Kasus pembunuhan itu terungkap berawal saat saksi Rita (48) dan Myhane datang ke tempat korban.
Tak bisa menghubungi korban sejak Senin malam, keduanya akhirnya memutuskan mendatangi Ontary.
"Rencana mau mengambil baju yang dipinjam korban. Berhubung tidak bisa dihubungi, kami pun mendatanginya," ungkap Rita.
Saat tiba mereka menemukan kondisi ruko terkunci dari luar.
Akhirnya Myhane mengintip dari sela ruko dan mencium bau busuk dan lalat hijau beterbangan.
Setelah itu, keduanya melapor ke pemilik ruko, yakni Bagus.
Polisi masih mengejar pelaku pembunuhan terhadap Samsudin alias Ontary, pemilik salon Tary
BERITA TERKAIT
- Info Terbaru soal Oknum TNI AL Diduga Membunuh Juwita Jurnalis di Banjarbaru
- Ternyata Brigadir Ade Kurniawan Sudah Lama Rencanakan Pembunuhan Terhadap Bayi 2 Bulan
- Polda Jateng Sisir CCTV Dugaan Pembunuhan Bayi 2 Bulan yang Libatkan Oknum Polisi
- IKA Fisipol UKI Desak Polisi Usut Tuntas Kematian Kenzaha Walewongko
- Polres Blora Gulung Pelaku Pembunuhan yang Menewaskan Ayah dan Anak
- Pelarian Imam Ghozali Berakhir, Pembunuh Ibu Kandung Itu Tertangkap dalam Kondisi Lemas