Samba Asli Lawan Samba Eropa
Brazil v Portugal (Uji Coba)
Rabu, 19 November 2008 – 18:17 WIB
BRASILIA - Brazil dan Portugal sama-sama mengadopsi gaya sepak bola indah. Kalau Brazil dijuluki tim Samba, predikat yang sama disematkan kepada Portugal di Eropa. Lantas, bagaimana jika dua tim yang mengusung aroma Samba itu bertemu? Jawabannya bisa diketahui dalam laga di Estadio Walmir Campello de Bezerra, Brasilia, besok pagi (siaran langsung RCTI pukul 07.00). "Kami memiliki banyak penyerang hebat. Sayang, keberuntungan selalu tidak berpihak saat kami bermain di kandang sendiri. Semoga kami bisa meraih banyak gol lawan Portugal dan gol itu terjadi bukan sekadar hiburan kepada penonton," tutur Dunga kepada Eastday. "
Duel itu menjanjikan tampilan seru. Apalagi, Brazil dan Portugal bisa memainkan para pemain bintangnya. Meski nama Ronaldinho tidak ada dalam skuad tuan rumah, Brazil tetap tangguh dengan adanya Kaka, Robinho, Adriano, Julio Cesar, dan Luis Fabiano. Portugal? Siapa yang tidak kenal Cristiano Ronaldo, Deco, Simao Sabrosa, Pepe, dan Nani?
Terlepas laga tersebut berlabel uji coba, Brazil mengusung misi penting. Tim besutan pelatih Carlos Dunga itu berambisi mengakhiri puasa gol di kandang. Kali terakhir Selecao (julukan timnas Brazil) mencetak gol di depan publik sendiri saat mengalahkan Uruguay 2-1 pada matchday keempat kualifikasi Piala Dunia (PD) 2010 Zona Conmebol di Sao Paulo pada 21 November 2007. Setelah itu, tiga laga home lawan Argentina, Bolivia, dan Kolombia selalu berakhir tanpa gol.
Baca Juga:
BRASILIA - Brazil dan Portugal sama-sama mengadopsi gaya sepak bola indah. Kalau Brazil dijuluki tim Samba, predikat yang sama disematkan kepada
BERITA TERKAIT
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024