Sambangi KPK, Emir Moeis Bungkam
Kamis, 11 Juli 2013 – 10:48 WIB

Anggota DPR Emir Moeis menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jalan Rasuna Sahid, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (11/7). Emir menjadi tersangka kasus proyek pembangunan PLTU Tarahan Lampung. FOTO: Ricardo / JPNN
JAKARTA - Ketua Komisi XI DPR, Izedrik Emir Moeis, yang menjadi tersangka dugaan korupsi proyek Pembangkit Listrik Tenaga Uap, Tarahan, Lampung, memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (11/7). Tiba sekitar pukul 10.25, politisi PDI Perjuangan itu bungkam. Anak buah Megawati Soekarnoputri itu, tak mengindahkan pertanyaan yang diajukan sejumlah wartawan kepadanya.
Tanpa banyak bicara, Emir Moeis langsung masuk lobby markas Abraham Samad Cs menunggu giliran untuk digarap. "Saya masuk dulu ya," kata pria bertubuh tambun ini, kepada wartawan, Kamis (10/7).
Emir Moeis menghadiri pemeriksaan perdananya sebagai tersangka. Mengenakan celana hitam dan baju putih, Emir tampak tenang.
Sejak menyandang status tersangka Juli 2012 lalu, baru kali ini Emir diperiksa KPK. Lembaga pemberangus korupsi itu menginsyaratkan akan segera menjebloskan Emir ke sel tahanan. "Jadi, semua yang sudah ditetapkan jadi tersangka akan ditahan kalau sudah tiba waktunya," papar Ketua KPK, Abraham Samad, beberapa waktu lalu.
JAKARTA - Ketua Komisi XI DPR, Izedrik Emir Moeis, yang menjadi tersangka dugaan korupsi proyek Pembangkit Listrik Tenaga Uap, Tarahan, Lampung,
BERITA TERKAIT
- Heboh Kapolsek Palmatak Diduga Terima Setoran Pencurian, Ini Kata AKBP Ricky
- Cuaca Hari Ini, BMKG Prakiraan Ada Hujan di Wilayah Ini
- 5 Berita Terpopuler: Perkembangan Terbaru RPP Manajemen ASN, Masih Misterius, Ada Kata Insyaallah
- Kapolsek di Anambas Diduga Terima Setoran Kasus Pencurian, Propam Turun Tangan
- Seleksi PPPK Tahap 2, Zamroni: Semoga Semua Honorer Terserap, Amin
- 62 Tahun Berdiri, PAI Tegaskan Komitmen Mencetak Advokat Berintegritas