Sambangi KPK, Johan Budi Bahas Kasus?
jpnn.com - JAKARTA -- Staf khusus Presiden Joko Widodo bidang Komunikasi Johan Budi Sapto Prabowo menyatakan kedatangannya ke bekas markasnya tidak ada kaitan dengan rencana kehadiran mantan Ketua KPK Antasari Azhar.
Sekali lagi, ia menyatakan datang dalam kapasitasnya sebagai mantan Ketua Wadah Pegawai KPK.
Johan mengaku hanya berbagai pengalaman saja dengan WP KPK.
"Ini ulang tahun Wadah Pegawai, saya diundang. Tadi diminta sharing pengalaman ketika Wadah Pegawai itu dimunculkan pada 2006-2007 waktu itu," kata Johan di kantor KPK, Jumat (11/11).
Dia tidak membantah dalam pertemuan itu juga dihadiri Ketua KPK Agus Rahardjo, Wakil Ketua KPK Saut Situmorang, Alexander Marwata dan La Ode M Syarif.
"Tidak ada membahas kasus," kata mantan juru bicara KPK itu.
Menurut Johan, tadi hanya bercerita bagaimana WP KPK dibentuk. "Ya kami bercerita bagaimana prosesnya, pengalaman-pengalaman ketika Wadah Pegawai eksis di KPK," ungkapnya. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Staf khusus Presiden Joko Widodo bidang Komunikasi Johan Budi Sapto Prabowo menyatakan kedatangannya ke bekas markasnya tidak ada kaitan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4000 Prajurit TNI Terlibat Judi Online Selama 2024
- Lippo Karawaci Luncurkan Ribuan Program Berbasis Masyarakat, Ada Beasiswa untuk Mahasiswa
- Kondisi Bus Trans Semarang Ludes Terbakar di Jalan Manyaran-Gunungpati
- The Habibie Center Soroti Tantangan & Peluang Masa Depan Demokrasi
- Polisi Segera Periksa Sopir Truk yang Tabrak Belasan Kendaraan di Tol Cipularang
- Ombudsman: Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan Bagi Petani dan Nelayan Sangat Penting