Sambil Menangis, Dewi Perssik Kenang Ketegaran Sang Ayah
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Dewi Perssik mengenang ketegaran mendiang ayahnya, Mochammad Aidil selama terbaring sakit. Menurutnya, ayahnya itu adalah sosok yang kuat menahan sakit yang dideritanya.
"Papi saya itu orangnya sangat kuat, sakit apapun sangat kuat," kata Dewi Perssik dalam tayangan Status Selebritis, Senin (10/6).
Pelantun lagu Mimpi Manis itu menyebut ayahnya mengalami penurunan kesehatan sehari sebelum meninggal. Bahkan ayahanda sempat mengatakan sudah tidak kuat lagi untuk bertahan.
BACA JUGA: Berita Duka: Jenazah Ayah Dewi Perssik Dimakamkan Hari Ini
"Baru kemarin papi saya bilang sudah enggak kuat, semua demi Dewi, semua demi Dewi," ujar Dewi Perssik lantas menangis.
Seperti diketahui Mochammad Aidil meninggal pada Minggu (9/6) di Rumah Sakit Siloam, Semanggi, Jakarta Selatan.
Jenazah dimakamkan hari ini (10/6) di kampung halamannya di Jember, Jawa Timur.
Sesuai rencana, ayah Dewi Perssik akan disemayamkan terlebih dahulu di rumahnya di Jember. Setelah itu baru lah jenazah dikebumikan di pemakaman keluarga di Jalan Cempaka, Gebang, Jember. (mg3/jpnn)
Ayah Dewi Perssik mengalami penurunan kesehatan sehari sebelum meninggal. Bahkan ayahanda sempat mengatakan sudah tidak kuat lagi untuk bertahan.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Umrah Bareng Keluarga, Dewi Perssik Ungkap Sebuah Doa
- Dituduh Pacaran dengan Berondong, Dewi Perssik Sampaikan Sindiran
- 3 Berita Artis Terheboh: Sheila on 7 Rilis Memori Baik, Dewi Perssik Pacari Berondong?
- Bantah Pacaran dengan Berondong, Dewi Perssik Beri Penjelasan Begini
- Dewi Perssik Jawab Gosip Berpacaran dengan Berondong
- 3 Berita Artis Terheboh: Ayus dan Nissa Sabyan Sudah Menikah, Baim Siapkan 12 Saksi