Sambil Nikmati Kelapa Muda, Gubernur BI Kagumi Keindahan Derawan
Ketika harga hasil pertambangan anjok, pendapatan daerah juga rontok.
Karena itu, dia meminta Pemkab Berau melakukan diversifikasi. Salah satunya menggenjot sektor pariwisata.
Hal itu sejalan dengan keinginan Presiden Joko Widodo menjadikan pariwisata sebagai core business Indonesia.
“Dengan dukungan dan komitmen semua, pariwisata ini tidak hanya menjadi kebanggaan Kalimantan, namun juga kebanggaan Indonesia, bahkan dunia,” kata mantan menteri keuangan itu.
Pria 61 tahun itu juga berjanji membantu memajukan pariwisata di Pulau Derawan.
Salah satunya terkait dengan akses yang masih terbatas. Padahal, sesuai rumus Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya, akses menjadi satu dari tiga faktor penting memajukan pariwisata selain amenitas dan atraksi.
“Kalau seminggu sekali belum bisa sehingga harus kita upayakan ada penambahan penerbangan,” kata Agus.
Sementara itu, Muharram mengatakan, pariwisata akan menjadi tumpuan bagi pembangunan daerah.
Gubernur Bank Indonesia (BI) Agus Martowardojo mendapat kesan mendalam saat berkunjung ke Pulau Derawan, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur (Kaltim),
- Pesona Wisata Biduk-Biduk, Teluk Sumbang, Labuan Cermin, dan Kaniungan di Berau Kaltim
- YKAN Turut Lestarikan Sumber Air & Mata Pencaharian Lewat Restorasi Mangrove Berbasis Masyarakat
- TNI AL Mengevakuasi Korban Tenggelam di Berau Kaltim
- Warga Jakarta Tenggelam di Berau, Tim SAR Langsung Bergerak
- Berau Raih 7 Panji Keberhasilan Pembangunan, Bupati Sri: Terima Kasih ASN
- Bersama BRI Peduli Kelompok Maratua Lestarikan Terumbu Karang Berau