Sambut 2021, LaNyalla Ajak Masyarakat Optimistis Bangkitkan Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - LaNyalla mengajak masyarakat untuk merayakan pergantian tahun dengan sederhana. Tidak perlu ada perayaan yang menyebabkan kerumunan.
Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti mengajak masyarakat Indonesia menyambut Tahun Baru 2021 dengan optimistis.
Meskipun pandemi Covid-19 belum berakhir, LaNyalla meminta masyarakat semangat untuk membangkitkan Indonesia.
"Tahun 2020 mengajarkan kita kebersamaan dan kekuatan. Berada di ruang yang sama untuk bergandengan tangan, menata kehidupan agar terus berjalan," ujar LaNyalla, Kamis (31/12).
Senator Dapil Jawa Timur itu mengajak masyarakat untuk merayakan pergantian tahun dengan sederhana.
LaNyalla mengimbau tak perlu ada perayaan di tempat keramaian yang menyebabkan kerumunan sehingga berpotensi ada penularan virus corona.
"Dalam menyambut tahun baru, mari evaluasi yang lalu untuk menciptakan hal baru dengan kejernihan hati dan doa yang senantiasa kita panjatkan," tuturnya.
LaNyalla berharap kondisi Indonesia menjadi lebih baik lagi di 2021. Hal ini mengingat kondisi perekonomian Indonesia juga ikut terdampak pandemi corona pada 2020.
LaNyalla mengimbau tak perlu ada perayaan di tempat keramaian yang menyebabkan kerumunan sehingga berpotensi ada penularan virus corona.
- Rapat Konsultasi dengan Jaksa Agung, Wakil Kepala BAP DPD RI Yulianus Henock Sampaikan Pesan Penting
- Anggota DPD RI Lia Istifhama Apresiasi Rencana Pemprov Jatim Kembangkan Rute Bus Trans Jatim
- Pesawat A400M Pertama untuk Indonesia Masuki Tahap Perakitan Akhir di Seville
- Trump Segera Berkuasa, Timnya Pertimbangkan Indonesia Jadi Tujuan Relokasi Warga Gaza
- Dapat Bisikan Menteri, Prabowo Yakin Dalam 2 Tahun Bisa Swasembada Pangan
- Pameran Film Tiongkok 2025 Sukses Digelar, Mempererat 75 Tahun Hubungan Diplomatik