Sambut Dies Natalis Ke-67, IPDN Gelar Seminar Hingga Perlombaan

Sambut Dies Natalis Ke-67, IPDN Gelar Seminar Hingga Perlombaan
Sambut Dies Natalis Ke-67, IPDN Gelar Seminar Hingga Perlombaan. Foto: dok. IPDN

Hadi menambahkan pelaksanaan stadium general akan mengundang beberapa gubernur untuk menjadi narasumber pada 8 Maret 2023.

"Temanya adalah strategi kebijakan pembangunan daerah dalam mencapai target pertumbuhan ekonomi menurunkan angka kemiskinan dan penanganan stunting serta masalah-masalah daerah lainnya," ujarnya.

Pada 14 Maret 2023, akan dilaksanakan seminar nasional yang mengusung tema “Kesiapan Penyelenggaraan Pemilu Serentak Tahun 2024 dalam Mewujudkan Pemilu yang Berkualitas, Demokratis, Jujur, Adil dan Bermartabat'.

"Pada seminar ini kami akan mengundang pejabat Komisi II DPR RI, Komisi Pemilihan Umum Indonesia, Badan Pengawas Pemilu dan beberapa narasumber lainnya," jelas Hadi.

Sebagai pengabdian masyarakat, IPDN juga akan menggelar khitanan massal dan donor darah pada 8 hingga 14 Maret 2023. (esy/jpnn)

IPDN menyambut dies natalis ke-67 dengan menyelenggarakan serangkaian acara. Ada seminar hingga perlombaan.


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News