Sambut Era Baru Dari Hiburan, Arka Entertainment Hadirkan Revolusi Teknologi Drone

Sambut Era Baru Dari Hiburan, Arka Entertainment Hadirkan Revolusi Teknologi Drone
Arka Entertaiment bersama PT Aero Inovasi Media (AIM), mahakaX, serta Ubiklan melakukan pres conference di kawasan Jakarta Barat. Foto: Dedi Sofian

Sementara itu, Chief Executive Officer mahakaX, Ronny W Sugiadha mengatakan mahakaX mendukung hadirnya Arka Entertainment sebagai bagian penting dari ekosistem media digital kreatif yang inovatif di Indonesia.

Kolaborasi strategis ini sejalan dengan visi mahakaX untuk menjadi katalisator dalam industri media digital kreatif melalui pemanfaatan teknologi mutakhir seperti drone.

"Kami percaya kolaborasi ini tidak hanya mampu menciptakan peluang ekonomi baru, tetapi juga memperkuat daya tarik investasi, sekaligus membuka ruang kreasi tanpa batas dalam pemasaran digital yang lebih efektif dan interaktif,” tuturnya.

CEO Ubiklan, Glorio Yulianto, mengatakan pihaknya bangga menjadi bagian dari revolusi industri kreatif berbasis teknologi di Indonesia melalui kolaborasi dengan Arka Entertainment.

Kemitraan ini menegaskan komitmen kami dalam mendorong industri kreatif Tanah Air ke level global, sekaligus membuktikan bahwa Indonesia mampu menghadirkan atraksi Drone Show berstandar internasional.

Ubiklan percaya bahwa drone show akan menjadi game-changer yang menghadirkan pengalaman imersif dan membuka cara baru bagi Indonesia untuk menampilkan kreativitasnya di hadapan dunia.

"Kami menyambut baik kolaborasi ini dan siap mendukung Arka Entertainment dalam menjadi pionir di industri ini,” Gloria.

Arka Entertainment telah membuktikan keunggulannya dengan menggelar pertunjukkan drone spektakuler pada perayaan Malam Tahun Baru di Ancol.

Arka Entertainment menawarkan solusi canggih melalui pertunjukan drone yang spektakuler dan memukau.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News