Sambut Hari Armada, Koarmatim Gelar Lomba Kebaharian
jpnn.com - SURABAYA - Untuk meningkatkan professional dalam bidang kebaharian prajuritnya, Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) menggelar Lomba Kebaharian yang diikuti oleh satuan-satuan kerja di bawah Markas Komando (Mako) Koarmatim. Lomba kebaharian yang berlangsung di Koarmatim, Kamis (15/10), merupakan rangkaian dalam rangka menyambut Hari Armada RI yang jatuh pada tanggal 5 Desember mendatang.
Meneurut Kepala Dinas Penerangan Koarmatim Letkol Laut (KH) Maman Sulaeman, selain lomba kebaharian, Koarmatim juga menggelar berbagai cabang olahraga lain meliputi, menembak, kebaharian, semaphore, renang, panjat jaring, manovra kapal, terobos bakau, water traven, fin swimming, renang dengan pelampung, perahu naga, triatlon, merayap tali, layar, kebersihan, prajurit teladan, tarik tambang, tiup peluit, dan lomba layar.
Lomba kebaharian yang sudah dilaksanakan diantaranya lomba tiup peluit, lomba lempar tali buangan, lomba tali temali dan lomba semapur yang akan diikuti tiga tim dari masing masing satuan kerja.
Untuk Lomba Tiup peluit, dimenangkan oleh Satselarmatim (juara I), disusul Satbanarmatim (Juara II) dan Sakatarmatim (juara III). Sedangkan lomba tali buangan, Satkorarmatim keluar sebagai juara I, disusul Denmakoarmatim (juara II), dan Satselarmatim (juara III).
Sementara itu, lomba tali-temali Satbanarmatim sebagai Juara I, disusul Satselarmatim (Juara II) Satkoarmatim (Juara III). Lomba semapur dimenangkan Satkorarmatim (JuaraI), Satselarmatim (Juara II) dan Satkatarmatim (Juara III).(fri/jpnn)
SURABAYA - Untuk meningkatkan professional dalam bidang kebaharian prajuritnya, Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) menggelar Lomba Kebaharian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PPPK 2024 Tahap II, 204 Tenaga Non-ASN Sudah Mendaftar
- Gedung Layanan RS Bhayangkara Ruwa Jurai Diresmikan, Ini Pesan Kapolda Lampung
- INKANAS Pengda Riau Raih 2 Emas di Kejurnas Piala Kapolri 2024
- Antisipasi Penimbunan Bahan Pokok Menjelang Nataru, Pemkab Kotim Siapkan Langkah Strategis
- Pj Gubernur Kaltim Resmikan Rehabilitasi Bendungan Babulu PPU
- Warga Binaan Kabur dari Lapas Kayuagung, Petugas Jaga Diperiksa Kanwil Kemenkumham Sumsel