Sambut Natal dan Tahun Baru, BI Solo Siapkan Rp 1,7 Triliun
jpnn.com, SOLO - Bank Indonesia (BI) Kota Solo menyiapkan uang tunai sebesar Rp 1,7 triliun untuk menghadapi libur Natal dan Tahun Baru 2019.
Penyediaan pasokan uang tunai itu meningkat 22 persen dibandingkan tahun lalu yang hanya Rp 1,4 triliun.
Kepala Kantor Perwakilan (KPw) BI Solo Bandoe Widiarto menjelaskan, penyediaan itu untuk memudahkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan selama Natal dan tahun baru.
“Ini menyesuaikan dengan kebutuhan masyarakat," kata Bandoe, Kamis (13/12).
Bandoe mengatakan, peningkatan uang tunai itu juga disebabkan karena Natal dan tahun baru kali ini berbarengan dengan libur sekolah.
Libur sekolah kali ini juga lebih lama dibandingkan dengan sebelumnya.
"Uang tersebut untuk memasok mesin anjungan tunai mandiri (ATM) yang ada di Solo Raya," imbuh Bandoe.
Bandoe menjelaskan, nantinya masyarakat akan banyak yang membutuhkan uang tunai dengan pecahan Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu.
Bank Indonesia (BI) Kota Solo menyiapkan uang tunai sebesar Rp 1,7 triliun untuk menghadapi libur Natal dan Tahun Baru 2019.
- Jelang Natal & Tahun Baru, Senator Manaray Bersama Kemenhub Sepakat Awasi Harga Tiket ke Papua
- Paket SNAP! AirAsia MOVE Bikin Libur Natal Makin Menyenangkan dan Lebih Murah
- Anggota DPRD DIY Menolak Istilah Nataru
- Bea Cukai Beri Ruang Pelaku UMKM Promosikan Produknya di Atambua International Expo 2024
- Bank Indonesia Perkuat Sinergi Keuangan Syariah di Tengah Ketidakpastian Ekonomi Global
- BI Dorong Ekosistem Halal Lifestyle untuk Kejar Potensi 2 Miliar Populasi Muslim Global