Sambut Ramadan, Reserse Bergerak ke Tempat Hiburan Malam, Apa yang Terjadi
jpnn.com, MAKASSAR - Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Sulsel merazia sejumlah tempat hiburan malam (THM) di Kota Makassar. Razia itu dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan.
Razia menyasar pengunjung THM yang mengonsumsi atau membawa narkoba. Selain itu, Ditresnarkoba Polda Sulsel juga menyasar masyarakat yang belum melakukan vaksinasi.
Direktur Narkoba Polda Sulsel Kombes Dodi Rahmawan mengatakan jelang bulan puasa, timnya ingin menekan peredaran narkoba di kalangan masyarakat.
"Razia ini untuk mengantisipasi peredaran narkoba dikalangan masyarakat, terkhusus di Kota Makassar," kata Dodi, Kamis (31/3).
Pria kelahiran 27 November 1972 itu meminta pengelola THM agar memantau pengunjung yang menggunakan barang haram tersebut.
Bukan hanya itu, dia berharap para pengelola THM di Makassar agar mendukung program pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan, dan peredaran gelap narkoba (P4GN)
"Saya mengimbau kepada pengelola atau pemilik THM agar menjalankan program P4GN serta pengawasan protokol kesehatan," kata perwira menengah Polri itu.
Dalam operasi ini, Ditresnarkoba Polda Sulsel berhasil mengamankan tiga pengunjung THM yang positif narkoba.
Tiga orang ini diamankan karena hasil tes positif narkoba. Mereka terjaring operasi ramadan.
- INSPIRA Sebut Kapolri Sigit Bawa Perubahan di Polri
- Anggota Bali Nine Sudah Bebas dan Kembali ke Keluarga Masing-masing
- Gerebek Kampung Boncos, Polisi Tangkap 31 Pengguna Sabu-Sabu
- Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor
- Arjuna Faddli Dituntut Vonis Mati
- Bea Cukai Sumbagtim Musnahkan Barang Ilegal, Kerugian Capai Rp 467,3 Miliar