Sambut Ramadhan, SBY Keluarkan Tiga Instruksi
Kamis, 21 Juli 2011 – 17:37 WIB
JAKARTA — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengeluarkan tiga instruksi khusus untuk menyambut bulan suci Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini. Hal ini disampaikan Presiden saat membuka sidang kabinet paripurna di Istana Negara, Kamis (21/7). "Jangan menunggu satu atau dua minggu sebelum Idul fitri datang. Kalau ada masalah di Merak-Bekauhuni, kita harus tahu solusinya apa. Jangan setelah antrian panjang, kita bingung," tegas SBY.
Pengamanan ketersediaan bahan pokok menjadi instruksi Presiden yang pertama. SBY meminta seluruh jajarannya terkait hal ini, benar-benar menjamin ketersediaan, distribusi dan keterjangkauan harga barang saat Ramadhan serta menjelang Idul Fitri. "Keterjangkauan harganya sambil melindungi petani kalau yang berkaitan dengan harga-harga pangan," kata SBY.
Instruksi kedua adalah memastikan infrastruktur transportasi, terutama dalam menyambut musim mudik. Presiden juga meminta kementrian terkait memperhatikan ruas jalan yang perlu diperbaiki.
Baca Juga:
JAKARTA — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengeluarkan tiga instruksi khusus untuk menyambut bulan suci Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini.
BERITA TERKAIT
- KTKI-P Laporkan Kebijakan Kemenkes, Wakil Presiden Diminta Turun Tangan
- Sidang Korupsi Timah, Hakim Pertanyakan Penghitungan Kerugian Negara Berdasarkan IUP
- PMI yang Jadi Korban Pembunuhan di Hongkong Dipulangkan ke Tanah Air
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi