Sambut SEA Games 2023 Kamboja, Indonesia Gelar Pawai Obor di Jakarta

Sambut SEA Games 2023 Kamboja, Indonesia Gelar Pawai Obor di Jakarta
Acara pawai obor SEA Games 2023 Kamboja yang digelar di Jakarta, Sabtu (1/4/2023) sore WIB. Foto: Muhammad Naufal/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pawai obor SEA Games 2023 Kamboja digelar di Jakarta pada Sabtu (1/4/2023) sore WIB.

Bertempat di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, acara tersebut dihadiri oleh Pelaksana tugas (Plt) Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Muhadjir Effendy.

Tidak hanya Muhadjir, Ketua Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) Raja Sapta Oktohari, CdM SEA Games Indonesia, Lexyndo Hakim dan sejumlah serta sejumlah atlet turut memeriahkan acara itu.

Menpora Muhadjir memberikan apresiasi buat acara ini mengingat seluruh pihak di Indonesia mendukung penuh Kamboja jadi tuan rumah SEA Games 2023.

Setelah adanya pandemi Covid-19, ajang olahraga antar negara Asia Tenggara itu mulai bergulir kembali sesuai jadwal.

"Terima kasih kepada Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia, CdM Indonesia, serta seluruh atlet, pelatih, dan ofisial yang akan berpartisipasi di SEA Games Kamboja Tahun 2023."

"Alhamdulillah setelah pandemi terkendali di Indonesia. Berbagai event olahraga nasional maupun internasional mulai marak diselenggarakan, termasuk SEA Games 2023 Kamboja,” ujar pria kelahiran itu 29 Juli 1956 itu.

Adanya torch relay membuat euforia menuju penyelenggaraan SEA Games Kamboja semakin terasa.

Pawai obor SEA Games 2023 Kamboja digelar di Jakarta pada Sabtu (1/4/2023) sore WIB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News