Sambut The Jakmania, Mata Anies Baswedan Berkaca - kaca
jpnn.com, JAKARTA - Mata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tampak berkaca-kaca menyambut tim Persija Jakarta. Saat disinggung aksinya yang naik ke tembok pagar, dia menyebut hanya bagian dari spontanitas.
"Tadi kan ramai, ya, spontan saja. Biar bisa melihat tim dan meminta mereka segera masuk ke Balai Kota," katanya usai acara pawai juara di Balai Kota DKI Jakarta, Sabtu (15/12).
Menurut Anies, kerja keras bertahun-tahun yang telah dilakukan oleh Persija kini telah mencapai garis juara. Dia bangga, karena kerja keras Macan Kemayoran bertahun-tahun terbayarkan.
"ini adalah ikhtiar yang menemui takdirnya. Terima kasih Persija, The Jakmania, tetap setia, sampai akhirnya juara," ungkap dia.
Memang, gelar juara Liga 1 2018 ini merupakan hadiah dari penantian panjang Macan Kemayoran. Sejak 2001 menjuarai Ligina, Bambang Pamungkas dkk harus puas gelar.
"Tahun 2018 ini adalah cerita manis bagi Persija. Juara Piala Presiden, juara turnamen, dan juga juara Liga 1. Ini luar biasa," ujar Anies. (dkk/jpnn)
Persija Jakarta meraih gelar juara Liga 1 2018, ini merupakan hadiah dari penantian panjang Macan Kemayoran.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Polisi Tangkap Belasan The Jakmania yang Rusak Rumah Warga di Sukabumi
- Maju Pilkada Jakarta 2024, Dharma Pongrekun Janji JIS Gratis untuk The Jakmania
- Jadi Cagub, Ridwan Kamil Janji Cintai Persija dan The Jakmania
- Pendiri The Jakmania Acungi Jempol Kepemimpinan Erick Thohir di PSSI
- NasDem Meminta Maaf, Bukan Kesengajaan
- Dirut Persija Minta Pengelola Stadion Patriot Introspeksi soal Insiden Lampu Padam