Samijo Sukabumi: Pak Jokowi Orang yang Amanah

jpnn.com, SUKABUMI - Santri Pendukung Jokowi (Samijo) Sukabumi, Jawa Barat, menyatakan dukungannya kepada Joko Widodo untuk memenangi Pilpres 2019.
“Pak Jokowi seorang yang amanah. Beliau telah menjaga bangsa dan negara ini dengan baik. Program pembangunan di semua sektor juga sukses. Lebih penting, Pak Jokowi bisa membangun hubungan harmonis antara ulama dan umara,” kata Koordinator Relawan Samijo Sukabumi Sahdan Maulana, Selasa (24/7).
Samijo juga menggelar aksi bersih-bersih masjid di Sukabumi sebagai rangkaian pembuka acara zikir dan doa bersama yang akan dihelat pada Rabu (25/7).
Dalam kesempatan itu, para anggota Samijo membersihkan sepuluh masjid yang tersebar di Sukabumi.
“Kegiatan ini kami lakukan dengan tulus. Ini menjadi kesadaran sebagai warga masyarakat yang baik. Kami ingin membuat perubahan di lingkungan terdekat, meski dilakukan dari hal-hal sederhana,” ungkap Sahdan.
Dia menambahkan, pihaknya sudah meminta saran dari berbagai tokoh sebelum aksi ini digulirkan.
Sebab, Samijo Sukabumi juga harus menampung aspirasi anggota yang ingin berbuat kebaikan untuk lingkungan sekitar.
“Rangkaian kegiatan ini murni keinginan dari para relawan. Tokoh dan ulama setempat ternyata mendukung,” terang Sahdan. (jos/jpnn)
Santri Pendukung Jokowi (Samijo) Sukabumi, Jawa Barat, menyatakan dukungannya kepada Joko Widodo agar memenangi Pilpres 2019.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Jokowi: Ini Sudah Jadi Fitnah di Mana-Mana
- Soal Ijazah Jokowi Diduga Palsu, UGM Siap Buka-Bukaan
- Para Menteri Sowan ke Jokowi, Efriza: Sikap Kurang Menghargai Presiden Prabowo
- Sejumlah Menteri Prabowo Silaturahmi ke Rumah Jokowi, Pengamat Ini Ungkap Hal Tak Lazim
- Kuasa Hukum: Ijazah Jokowi Sudah Clear & Sah Secara Hukum
- Hari Kedua Lebaran 2025, Menkop Budi Arie Kunjungi Joko Widodo