Sampah Ditukar Uang di Tahun Baru Islam

jpnn.com - MAKASSAR — Ada kegiatan unik di pelataran Masjid Al Markaz Al Islami Jenderal M Jusuf, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (25/10). Sampah-sampah yang dikumpulkan dihargai dengan uang.
Kegiatan ini merupakan bentuk menyemarakkan Tahun Baru Islam, 1 Muharram 1436 Hijriah yang bertepatan, 25 Oktober 2014 Masehi. Selain sebagai bentuk kepedulian dan memberikan semangat kepada anak-anak, sampah yang dikumpulah sekantung plastik besar ditukar dengan uang pecahan Rp 5 ribu dan Rp 10 ribu.
Acara yang digelar oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Selatan ditandai dengan gerak jalan seluruh sekolah Islam di Sulsel.
Menurut Kepala Kanwil Kemenag Sulsel, Gazali Sayuti, acara ini juga sebagai bentuk dari program Pemerintah Kota Makassar, Makassar’ta Tidak Rantasa. Yang artinya, Makassar tidak kotor. (fajar/awa/jpnn)
MAKASSAR — Ada kegiatan unik di pelataran Masjid Al Markaz Al Islami Jenderal M Jusuf, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (25/10). Sampah-sampah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku