Sampang : Warga Jual Raskin untuk Lebaran
Minggu, 29 Agustus 2010 – 14:41 WIB

Sampang : Warga Jual Raskin untuk Lebaran
SAMPANG-Ada fenomena baru menjelang lebaran tahun ini. Yaitu, sejumlah warga menjual sebagian beras untuk warga miskin (raskin) yang diperolehnya setiap bulan. Bukan karena kualitas raskin yang buruk. Justru karena kualitas raskin lebih baik, warga pun berani menjualnya.
Fenomena penjualan raskin itu ditemui koran ini di Pasar Srimangunan, Sampang. Di bagian luar pasar itu terdapat sejumlah pedagang beras dadakan. Di hari-hari biasa mereka tak terlihat, tapi kemarin (28/8) mereka bermunculan dan berjualan di trotoar sekitar pasar.
Baca Juga:
"Ini beras Madura, bukan raskin," ujar seorang pedagang beras dadakan bernama Sutiyah saat ditanya koran ini. Menurut dia, beras yang ada di dalam karung bulog tak selamanya raskin. Kadang orang memanfaatkan karung bulog itu untuk jadi wadah beras lainnya. Kok beras di dalamnya mirip raskin? Menurut Sutiyah, beras itu adalah beras Madura yang diperoleh dari petani-petani desa.
"Mas mau beli ya? Ambil saja, itu Rp 110 ribu," ujar wanita tersebut sambil menunjuk karung bulog berisi 20 kilogram (kg) beras. Kepada koran ini Sutiyah memastikan beras itu bukan raskin. Melainkan beras Madura yang kualitasnya tercermin pada harganya yang murah, yakni Rp 5.500 per kg. "Kata orang memang sama dengan raskin, tapi itu bukan raskin," tegasnya pada koran ini.
SAMPANG-Ada fenomena baru menjelang lebaran tahun ini. Yaitu, sejumlah warga menjual sebagian beras untuk warga miskin (raskin) yang diperolehnya
BERITA TERKAIT
- Kamar 503 Hotel Grand Hap Solo Kebakaran, Ini Info Polisi
- Prof Noor Achmad Apresiasi Baznas Bazis DKI karena Raih Opini WTP Keenam Kalinya
- Gubernur Ahmad Luthfi: Potensi Desa Jadi Basis Pembangunan Jateng
- Buka Operasi Pasar Ramadan 2025, Feby Deru Bantu Warga Penuhi Kebutuhan di Bulan Puasa
- Herman Deru-Cik Ujang dan Kanwil DJPb Kemenkeu Bahas Sinergi Pengelolaan Keuangan Daerah
- Hujan Badai di Kota Bandung, Banjir Disertai Pohon Tumbang