Sampdoria Ganjal Inter ke Puncak Klasemen Liga Italia

Sampdoria Ganjal Inter ke Puncak Klasemen Liga Italia
Penyerang Sampdoria Keita Balde (kanan) mencetak gol ke gawang Inter Milan pada pertandingan Liga Italia yang dimainkan di Stadion Luigi Ferraris, Genoa, Rabu (6/1/2021). (ANTARA/AFP/MARCO BERTORELLO)

Pada pertandingan lain Roma terus menempel dua tim teratas berkat kemenangan 3-1 di markas tim juru kunci Crotone.

Kemenangan yang membuat tim ibukota mempertahankan posisi ketiga di klasemen dengan 33 poin.

Borja Mayoral membuka keunggulan Giallorossi melalui penyelesaian sederhana dari umpan silang Henrikh Mkhitaryan pada menit kedelapan.

Pemain Spanyol itu mengemas gol keduanya sekaligus menggandakan keunggulan Roma pada menit ke-29, dengan memaksimalkan umpan Bryan Cristante.

Roma kemudian mendapat hadiah penalti pada menit ke-35 setelah Vladimir Golemic melakukan pelanggaran keras terhadap Mayoral di kotak terlarang.

Eksekusi penalti dilakukan dengan sempurna oleh Mkhitaryan.

Crotone mengemas gol pelipur lara pada menit ke-71 melalui sundulan Golemic memanfaatkan situasi tendangan sudut.

Sementara itu, Sassuolo menghentikan tren nirkemenangan selama empat pertandingan secara beruntun, setelah mereka menang 2-1 di markas Genoa.

Sampdoria mengganjal Inter Milan menempati posisi puncak klasemen sementara Liga Italia.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News