Sampoerna Prakarsai Literasi Bahasa Inggris Komunitas Ponpes
Kegiatan itu merupakan stimulus awal bagi para peserta agar memperoleh gambaran yang lebih nyata tentang serunya berbahasa Inggris.
Selain itu, juga untuk memberikan motivasi mengenai pentingnya kecakapan berbahasa dalam merengkuh sukses masa depan.
Yohan menambahkan, pihaknya terpanggil mengadakan event itu karena menyadari peran pesantren dalam pembentukan karakter kognitif serta pembelajaran kearifan lokal Indonesia.
“Kami sangat bersyukur kegiatan hari ini dapat terlaksana dengan baik. Tentunya hal ini tidak lepas dari dukungan seluruh pemangku kepentingan. Semoga dalam enam bulan mendatang para peserta program bisa merasakan manfaat atas prakarsa ini,” kata Yohan.
Sementara itu, pimpinan Madrasah Sanawiah Kempek Ni’amillah Siroj mengapresiasi program yang sangat bermanfaat tersebut.
“Kami dan tentunya para santri sangat antusias. Kami bersyukur atas prakarsa program Literasi Bahasa Inggris yang kami pandang sebagai bentuk dukungan nyata Sampoerna kepada komunitas pesantren khususnya di Jawa Barat. Harapan kami adalah kegiatan seperti ini bisa terus didukung dan juga dilaksanakan secara lebih luas lagi,” kata Ni’amillah Siroj. (jos/jpnn)
PT HM Sampoerna Tbk memprakarsai program Literasi Bahasa Inggris (English Proficiency Program) untuk komunitas pondok pesantren di Jawa Barat.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Majelis Masyayikh Pengin Memastikan Pesantren Tak Hanya Bertahan, tetapi Berkontribusi
- Majelis Masyayikh Berkomitmen Memperkuat Peran Pesantren
- Dorong Pertumbuhan UMKM & Ekonomi Kerakyatan, SRC Gelar Program YBKS
- Hari Santri Nasional: Pesantren Mewah, Berbiaya Murah, Apa Ada?
- AKBP Kurnia Ajak Ulama dan Santri Jaga Keamanan-Ketertiban Jelang Pilkada di Meranti
- Detik-Detik Pelaku Pencabulan Dievakuasi dari Pesantren di Bekasi