Samsung Galaxy A04 Hadir dengan Sensor Kamera Besar, Harganya Rp 1 Jutaan
Fitur unggulan yang ditawarkan Samsung melalui Galaxy A04 berupa kapasitas baterai yang besar, 5.000mAh.
Samsung juga membekali ponsel itu dengan fitur pengisian daya cepat 15W Adaptive Fast Charging, lebih cepat dibandingkan perangkat pengisian daya versi terdahulu 7,75W.
Samsung Galaxy A04 dibekali prosesor MediaTek P35 yang ditemani pilihan RAM 3GB dan 4GB.
Meski termasuk kelas pemula, Galaxy A04 sudah memiliki fitur RAM Plus yang bisa menambah kapasitas RAM hingga 4GB.
RAM tambahan ini berfungsi menunjang performa ponsel ketika harus bekerja lebih berat, misalnya membuka beberapa aplikasi sekaligus atau berpindah-pindah dari satu aplikasi ke yang lainnya.
Performa ponsel berlayar 6,5 inci itu juga didukung kapasitas penyimpanan, terdiri dari pilihan 32GB dan 64GB yang bisa diperluas dengan kartu memori sampai 1TB.
Galaxy A04 dijalankan sistem operasi Android 12, menggunakan tampilan antarmuka One UI Core 4.1.
Ponsel itu dipasarkan lebih murah dibandingkan Galaxy A04s, yaitu Rp 1.499.000 untuk versi 3GB+32GB dan Rp 1.799.000 untuk 4GB+64GB. (Antara/jpnn)
Samsung kembali menambah smartphone terbaru dengan meluncurkan Galaxy A04 di Jakarta, Jumat (21/10). Harganya satu jutaan.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Claudia Didi Berbagi Cara Visual Storytelling Pakai AI di Galaxy Z Flip6
- Keunggulan Flex Mode yang Bisa Didapat pada Galaxy Z Fold6
- Demi Performa Gaming Solid, Galaxy S24 FE Hadirkan Fitur Ini
- Samsung Brand Day 2024 Hadirkan Beragam Promo Menarik, Buruan Diborong!
- Ini Alasan Vidi Aldiano Hingga Pevita Pearce Kepincut Galaxy Z Flip6
- Punya Fitur Ini, Galaxy Z Fold6 Tingkatkan Produktivitas Pengguna