Samsung Galaxy A04s Hadir dengan kamera 50MP, Sebegini Harganya

jpnn.com, JAKARTA - Samsung Galaxy A04s hadir di Indonesia pada Jumat (16/9).
Ponsel yang dibanderol Rp 2 jutaan akan ditawaran dengan sejumlah fitur mumpuni demi memenuhi kebutuhan pelanggannya.
"Kami sangat senang bisa menghadirkan Galaxy A04s dengan Triple Camera yang paling terjangkau," ujar MX Product Marketing Senior Manager Samsung Indonesia Ricky Bunardi dalam keterangan tertulisnya, Jumat.
Ricky menambahkan, ponsel itu lebih dari sekadar peningkatan signifikan dibanding pendahulunya.
Bagian belakang ponsel itu terdapat kamera utama sebesar 50MP. Kamera tersebut ditemani oleh lensa depth dan macro, masing-masing 2MP, untuk membuat pengguna bisa mendapatkan foto bokeh dan close-up yang lebih jelas dan natural.
Ada juga kamera depan 5MP dengan kualitas gambar yang jernih.
Galaxy A04s dibekali dengan baterai besar 5.000mAh dan didukung oleh fitur 15W Adaptive Fast Charging.
Ponsel tersebut dibekali oleh prosesor Exynos 850 yang dipadu oleh RAM 4GB yang masih bisa ditambah dengan fitur RAM Plus hingga 4GB untuk meningkatkan performa, yang sebelumnya tidak tersedia pada seri pendahulunya.
Samsung Galaxy A04s hadir di Indonesia dengan sejumlah peningkatan. Salah satunya ialah kamera.
- Galaxy S25 Series Hadirkan Desain Tipis dan Warna Anti-mainstream
- Makin Apik, Galaxy S25 Bisa Rekam 8K dengan Lensa 50MP UltraWide
- Samsung Galaxy S25 Series Hadirkan Pembaruan, Bikin Konten Makin Mudah
- Ini Spesifikasi Samsung Galaxy S25 Series, Tiga Kamera Mumpuni!
- Bocoran Evolusi Fitur AI yang Hadir di Device Galaxy Flagship Terbaru
- Samsung Galaxy Z Flip7 Jadi yang Pertama Pakai Chipset Exynos 2500