Samsung Galaxy M32 Meluncur Pekan Depan, Ini Spesifikasi dan Harganya
Senin, 14 Juni 2021 – 16:15 WIB
![Samsung Galaxy M32 Meluncur Pekan Depan, Ini Spesifikasi dan Harganya](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2021/06/14/samsung-galaxy-m32-foto-gsm-arena-55.jpg)
Samsung Galaxy M32. Foto: GSM Arena
jpnn.com, JAKARTA - Samsung dikabarkan merilis ponsel terbaru Galaxy M32 di India pada 21 Juni 2021 mendatang.
Kehadiran perangkat itu diketahui setelah muncul di situs Amazon India.
Dari teaser gambar itu juga terungkap beberapa spesifikasi pada perangkat tersebut.
Dikutip dari GSM Arena, Senin (14/6), ponsel itu mengusung layar Full HD Plus Super Amoled berukuran 6,4 inci.
Layar tersebut memiliki tingkat kecerahan puncak mencapai 800 nits dengan refresh rate 90Hz.
Samsung Galaxy M32 mengusung empat kamera utama yang disematkan di bagian belakang dengan formasi persegi panjang.
Namun, bocoran kapasitas kamera baru pada lensa utama yakni resolusi 48MP.
Sementara di depan layar terdapat poni berbentuk tetesan air sebagai wadah kamera selfie 20MP.
Samsung dikabarkan akan merilis ponsel terbaru Galaxy M32 yang dijadwalkan pada 21 Juni 2021.
BERITA TERKAIT
- Telkomsel Rilis Paket BundlingMax untuk Samsung Galaxy S25 Series, Banyak Bonusnya
- Resmi Meluncur, Samsung Galaxy S25 Series Dibekali Fitur Canggih
- Mobil Yuki Kato Dibobol Maling, Ini Barang Berharga yang Raib
- Kinerja Penjualan Smartphone Apple dan Samsung Tertekan Oleh Merek Tiongkok
- Bocoran Evolusi Fitur AI yang Hadir di Device Galaxy Flagship Terbaru
- Samsung Pamer Layar Lipat Canggih di CES 2025