Samsung Galaxy Z Flip4 5G Tunggu 2 Hari Lagi, Harga Sebegini
Samsung menghadirkan Galaxy Z Flip4 5G Indonesia Bespoke Edition dengan warna merah-putih dalam rangka momen kemerdekaan Indonesia. Namun, warna merah-putih ini merupakan edisi terbatas.
Bespoke Edition juga hadir dengan warna Gold/Yellow/White, Black/Khaki/Khaki, Silver/White/White, dan Silver/Navy/Navy.
Galaxy Z Flip4 5G sudah dilengkapi dengan IPX8 Water Resistant yang dapat menahan air masuk ke dalam perangkat di kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.
Hal ini membuat Anda dapat mengambil video dan foto dalam air dengan resolusi tinggi tanpa takut rusak.
Pre-order Galaxy Z Flip4 5G dibuka hingga 1 September 2022.
Harga Galaxy Z Flip4 5G mulai dari Rp 13.999.000 dengan program cicilan 0 persen hingga 24 bulan.
Selama periode Pre-Order, Samsung menyediakan beragam penawaran terbaik yang meliputi 1 Year Full Protection by Samsung Care+ senilai Rp 2.739.000, e-voucher hingga Rp 1.000.000, cicilan 0%, dan cashback hingga Rp1.000.000 dari bank rekanan. (esy/jpnn)
Dengan fitur FlexCam, Anda dapat menggunakan rear camera Anda untuk selfie. Berapa harga Samsung Galaxy Z Flip4 5G yang merupakan smartphone lipat ini?
Redaktur : Soetomo Samsu
Reporter : Mesyia Muhammad
- Samsung Pamer Layar Lipat Canggih di CES 2025
- Samsung Galaxy Z Flip7 Jadi yang Pertama Pakai Chipset Exynos 2500
- Menjelang Tutup Tahun, Digiplus Buka Gerai Baru di Tangerang, Ada Penawaran Menarik
- Google dan Samsung Mengembangkan Sistem Operasi Android XR
- Keunggulan Flex Mode yang Bisa Didapat pada Galaxy Z Fold6
- Cicin Pintar Galaxy Ring Hadir di Indonesia, Bisa Monitor Kesehatan, Ini Harganya