Samsung Gandeng Intel untuk Versi Baru Galaxy Tab 3
Senin, 03 Juni 2013 – 19:09 WIB
PERUSAHAAN elektronik terbesar asal Korea Selatan, Samsung Corporation telah meluncurkan generasi baru Galaxy Tab. Kali ini, Samsung mengandeng Intel Corporation untuk melengkapi prosesor di tablet Galaxy Tab 3 ukuran 8 inci dan 10,1 inci.
Samsung sebelumnya menggunakan chip produksi dari ARM Holding untuk perangkat mobile terlarisnya. Chip produksi perusahaan asal Inggris tersebut diklaim dengan menggunakan teknologi yang hemat energi.
Seperti dilansir The Telegraph, Senin (3/6), Samsung mengatakan bahwa Galaxy Tab 3 berlayar 8 inci dirancang untuk dapat dioperasikan hanya dengan menggunakan satu tangan. Galaxy Tab 3 ukuran 8 dan 10,1 inci mampu memberikan kemudahan untuk melihat konten dalam format yang sangat portabel.
Samsung Galaxy Tab 8 inci adalah tablet dengan prosesor dual-core 1.5GHz, yang disertai dengan kamera 5MP dan RAM 1.5GB. Gadget ini menawarkan resolusi 1280 x 800, atau 189 ppi. Sementara itu untuk tab 10,1 inci hadir dengan menawarkan model yang sama, namun dengan kepadatan pixel yang lebih rendah, yakni 149 ppi.
PERUSAHAAN elektronik terbesar asal Korea Selatan, Samsung Corporation telah meluncurkan generasi baru Galaxy Tab. Kali ini, Samsung mengandeng
BERITA TERKAIT
- AI Merdeka Lintasarta Percepat Adopsi Kecerdasan Buatan di Indonesia
- Gebuk Judol, Upaya Bersama memberantas Judi Online di Era Digital 5.0
- Threads Merilis Fitur Baru Secara Global, Silakan Dicoba
- Kirim Banyak Foto dan Video di WhatsApp Jadi Lebih Praktis
- PT JIP & Disdik DKI Kerja Sama Pemanfaatan Gedung untuk Pembangunan Menara Telekomunikasi
- Akustika Swara Indonesia dan BRIN Kembangkan Tabung Impedansi