Samsung Merilis Galaxy Z Flip 6 Edisi Doraemon, Hanya Tersedia Terbatas, Cek Harganya
jpnn.com, HONG KONG - Raksasa teknologi asal Korea Selatan, Samsung meluncurkan Galaxy Z Flip 6 edisi terbatas Doraemon di Hong Kong.
Ponsel lipat edisi Doraemon itu hadir dalam rangka merayakan pameran 100 persen Doraemo & Friends.
Edisi terbatas itu hanya tersedia 800 set saja. Alhasil, perangkat itu menjadi barang koleksi untuk penggamar karakter asal Jepang tersebut.
Samsung Galaxy Z Flip 6 menawarkan warna biru muda, sama seperti ropot kuning tersebut.
Ponsel itu juga dilengkapi tema khusus Doraemon mulai dari animasi, lockscreen, homescreen, hingga ikon-ikon aplikasi yang disesuaikan.
Tidak hanya unit ponsel bertemakan Doraemon, edisi khusus itu juga mengemas dudukan ponsel bertema Doraemon yang menampilkan desain magnetik, sehingga dapat menopang telepon dengan aman.
Untuk melengkapi paket, ada juga casing flipsuit bertema Doraemon yang dapat melindungi ponsel dengan sentuhan unik.
Produk ini sudah dapat dipesan secara pre-order di Hong Kong dengan banderol 10.698 dolar Hong Kong atau setara Rp 22,1 jutaan untuk ponsel dengan RAM 12 GB dan ROM 512 GB.
Samsung meluncurkan Galaxy Z Flip 6 edisi terbatas Doraemon. Cek harganya di sini.
- Samsung Galaxy Z Flip7 Jadi yang Pertama Pakai Chipset Exynos 2500
- Royale Technologies, Perusahaan Pembuat Ponsel Lipat Pertama di Dunia Bangkrut
- Fitti Pants Meluncurkan Produk Edisi Doraemon
- Xiaomi Mix Flip Bakal Meluncur Akhir Bulan Ini, Sebegini Harga Perkiraannya
- Terungkap, Ini Spesifikasi Ponsel Lipat Infinix yang Meluncur Tahun Ini
- Gen Z Suka Olahraga, Galaxy Z Flip6 Siap Bantu Bikin Konten