Samsung Siapkan Smartphone Flagship dengan Harga Ramah Kantong

Samsung Siapkan Smartphone Flagship dengan Harga Ramah Kantong
Samsung Galaxy S10E. Foto : Phone Arena

Perangkat yang diperkirakan dirilis tahun ini diduga akan dibanderol "lebih rendah" dari Galaxy S10e.

Sayangnya, tidak ada detail lebih lanjut tentang smartphone yang disiapkan. Mengingat posisi smartphone tepat di bawah seri Galaxy S, menunjukkan bahwa itu mungkin adalah Galaxy A90.

BACA JUGA : Ponsel Lipat Samsung Bernama Galaxy Fold

Bagi Anda yang belum mengetahui Galaxy A90 dilaporkan hanya memiliki satu kamera saja. Alasannya, sensor akan ditanam di dalam modul kamera pop-out unik yang bisa diputar, sehingga memungkinkan pengguna menggunakan untuk selfie.

Rincian mengenai pengaturan masih belum banyak diketahui. Tapi, kamera utama akan memiliki resolusi 48-megapiksel. Demikian dilansir Phone Arena, Rabu (13/3).

Untuk menghemat biaya, Galaxy A90 juga menghilangkan layar Amodel yang ditemukan pada seri Galaxy S10. Kemungkinan RAM dan ruang penyimpanan juga akan dipangkas. (mg9/jpnn)

Caption: ilustrasi, Samsung Galaxy S10e, foto Phone Arena


Perangkat yang diperkirakan dirilis tahun ini diduga akan dibanderol lebih rendah dari Galaxy S10e.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News