Samuel Daud Minta Maaf ke Maula
Kamis, 22 Oktober 2009 – 16:43 WIB
Samuel Daud Minta Maaf ke Maula
JAKARTA- Hengki Samuel Daud, Direktur PT Sarana Raya, tersangka kasus korupsi dalam pengadaan mobil pemadam kebakaran meminta maaf kepada HB Amirudddin Maula. Permintaan maaf itu dikarenakan Samuel telah mentransfer uang ke rekening Maula tanpa konfirmasi yang berujung pada ditangkapnya Maula oleh KPK. Dari saksi Maula terungkap bahwa ada transfer dana sebesar Rp600 juta ke rekeningnya tanpa diketahui darimana asalnya dan untuk apa. Dana tersebut baru diketahui setelah ia diperiksa penyidik KPK dengan menunjukkan bukti transfernya. Uang tersebut ditransfer istri Hengki Samuel Daud.
Permintaan maaf itu disampaikan Hengki Samuel Daud dalam lanjutan sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Kamis (22/10). Sidang tersebut dengan agenda pemeriksaan saksi.
Saksi yang diperiksa dalam persidangan tersebut antara lain, HB Amiruddin Maula, mantan Walikota Makassar, H Syafrudin Nur mantan asisten 2 Pemkot Makassar dan H Aminullah Teng, mantan Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Pemkot Makassar.
Baca Juga:
JAKARTA- Hengki Samuel Daud, Direktur PT Sarana Raya, tersangka kasus korupsi dalam pengadaan mobil pemadam kebakaran meminta maaf kepada HB Amirudddin
BERITA TERKAIT
- Hari Kedua Tes PPPK Tahap 2, Jangan Sepelekan Peringatan Profesor Hukum
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK