San Remo Gelar Kompetisi Insipirasi Resep Ramadan, Hadiahnya Wow
jpnn.com, JAKARTA - Produsen Pasta asal Australia, San Remo menggelar kompetisi bertajuk 'Inspirasi Resep Ramadan San Remo' yang berlangsung pada 24 Maret hingga 21 April 2023 mendatang.
Kompetisi itu digelar lantaran banyak masyarakat mencari konten yang berkaitan dengan Ramadan.
Dari data Google Ramadan Insights 2023 mencatat sekitar 63 persen masyarakat Indonesia mencari konten bertema ‘inspirasi’ sepanjang Ramadan.
Inspirasi yang dicari pun tentunya berkaitan dengan agama, berpuasa, hingga menu berbuka puasa.
Brand Manager PT Sukanda Djaya sekaligus Distributor San Remo di Indonesia, Evlin Wangsadirdja mengatakan momen Ramadan menjadi inspirasi dalam menggelar kompetisi ‘Inspirasi Resep Ramadan San Remo’.
"Kami ingin berbagi inspirasi menu pasta yang dapat dijadikan referensi menu berbuka puasa," ujar Evlin dalam keterangan tertulis, Senin (27/3).
Adapun peraturan kompetisi Inspirasi Resep Ramadan San Remo cukup sederhana.
Peserta wajib mengikuti akun Facebook dan Instagram San Remo dengan catatan tidak diprivate, wajib memberikan like serta tag tiga orang teman pada postingan tersebut.
Google Ramadan Insights 2023 mencatat sekitar 63 persen masyarakat Indonesia mencari konten bertema ‘inspirasi’ sepanjang Ramadan.
- Teuku Wisnu Ingin Fashion Show Malang Strudel Jadi Event Tahunan
- 7 Makanan Kaya Karbohidrat, Bantu Anda Tidak Mudah Merasa Lapar
- KPPU Segera Panggil Pihak Terkait Imbas Rembesnya Gandum Pangan buat Pakan Ternak
- KPPU Soroti Gandum Pangan Disulap Jadi Bahan Pakan
- FH UTA'45 Gelar Kompetisi NMCCRD 2024 Memperebutkan Piala Bergilir Rudyono Darsono
- Ini Pemenang [RE]Power Hackathon, Kompetisi Kebijakan Energi Bersih Pertama di RI