Sanchez-Evra Masuk Radar Juve
jpnn.com - JUVENTUS memulai perburuan pemain. Bek Manchester United Patrice Evra dan striker Barcelona Alexis Sanchez menjadi target buruan utama tim berjuluk I Bianconeri. Kedua pemain itu dianggap paling pas untuk memperkuat Juve yang musim depan ingin berbicara lebih banyak di pentas Liga Champions.
Evra menjadi pemain yang paling berpeluang berseragam hitam-putih pada musim depan. Setelah tidak memperpanjang kontrak dengan MU, bek asal Prancis itu dilaporkan media di Italia telah terbang ke Turin, Jumat pekan lalu, untuk menjalani tes medis.
Menurut harian La Stampa, seperti dikutip Football Italia, Evra didapati berada di Turin yang diduga tengah membicarakan kesepakatan kontrak dan tes medis bersama Juventus.
Evra sebelumnya dihubungkan dengan Inter, namun Juventus memberikan tawaran yang lebih menggoda ketimbang Inter. Jika negosiasi berjalan lancar, maka Evra akan bergabung dengan rekan senegaranya, Paul Pogba, yang juga pernah membela Manchester United.
Juventus juga mengincar bomber Barcelona Alexis Sanchez. Itu diungkapkan langsung oleh Direktur Umum Beppe Marotta. Juventus akan memanfaatkan hubungan Sanchez dan Barca yang merenggang. Pemain asal Cile itu dikabarkan tidak betah berada di Catalan karena kurang mendapat jam bermain. Pemain 25 tahun itu hanya mencetak 12 gol dan lima assist dalam 20 laga sebagai starter di musim pertamanya.
Musim berikutnya, Sanchez hanya bermain 18 laga sebagai starter dan mencetak delapan gol saja. Sanchez bangkit pada musim ini. Dia menyumbang 19 gol dalam 27 laga sebagai starter dan menjadi salah satu bagian penting di barisan depan Azulgrana. Namun, itu tak membuat masa depannya terjamin. Juve mengaku siap memboyong Sanchez jika tak lagi dibutuhkan Barcelona.
”Dia adalah pemain hebat dan semua klub elit ingin memilikinya, jadi jelas Juventus juga sangat ingin memiliki Sanchez. Kami juga harus mempertimbangkan persoalan dana karena dia pemain mahal. Kami juga ingin mengetahui terlebih dulu kemauan Sanchez,” kata Beppe Marotta.
Juve akan bersaing dengan Arsenal dan Liverpool. Namun, Sanchez yang pernah lima musim di Serie A bersama Udinese, tampaknya lebih memilih kembali ke Italia bersama Juventus. Dia dikabarkan mengajukan satu syarat kepada manajemen Juve, yakni mempertahankan pelatih Antonio Conte. Jika tidak, Sanchez mungkin akan memilih klub lain seandainya meninggalkan Barcelona pada bursa transfer musim panas nanti. (ish)
JUVENTUS memulai perburuan pemain. Bek Manchester United Patrice Evra dan striker Barcelona Alexis Sanchez menjadi target buruan utama tim berjuluk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lamine Yamal Disebut akan Memperpanjang Kontrak dengan Barcelona
- Skuad Solid dan Persiapan Matang, Jakarta Livin Mandiri Incar Juara di Proliga 2025
- Pulang dari Tugas Negara, Robi Darwis Punya Motivasi Berlipat dengan Persib
- Borneo FC Vs Persik 0-4, Tuan Rumah Babak Belur, Ada Kartu Merah & Bunuh Diri
- Naik Kelas ke Pelatnas Cipayung, Ubed Pengin Memberikan Pembuktian
- IBL 2025: Datangkan Jarron Crump, Satria Muda Kirim Dame Diagne ke Spanyol