Sandi Ingatkan Pendatang ke Jakarta Harus Punya Skill Khusus

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Sandiaga Uno mengingatkan warga yang berencana membawa serta anggota keluarga ke Jakarta, sebaiknya sudah memiliki keterampilan.
"Saya sampaikan, Jakarta itu membangun tapi butuh keterampilan khusus. Jadi para keluarga yang merencanakan mau membawa anggota keluarga ke sini, harus melengkapi dengan keterampilan-keterampilan khusus," ujar Sandi di Jakarta, Senin (19/6).
Sandi mengemukakan harapannya karena pendatang yang tidak memiliki keterampilan khusus, sulit bisa bersaing di Jakarta.
Karena itu Sandi berharap, sentra-sentra pelatihan keterampilan khusus di daerah yang selama ini mengirimkan calon tenaga kerja ke Jakarta, bisa lebih ditingkatkan.
"Jadi sangat perlu membekali diri dengan keterampilan dan keahlian tertentu, karena di Jakarta skill khusus sangat diperlukan, tidak semuanya datang bisa ditampung oleh pasar kerja," pungkas Sandi.(gir/jpnn)
Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Sandiaga Uno mengingatkan warga yang berencana membawa serta anggota keluarga ke Jakarta, sebaiknya sudah memiliki
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta
- ISACA Indonesia Lantik Pengurus Baru 2025-2027 di Annual General Meeting 2025
- Sandiaga Uno: Istikamah Jadi Kunci OK OCE Memperluas Bisnis dan Lapangan Kerja
- Sandiaga Uno: SI IKLAS jadi Awal Kebangkitan Ekonomi
- Sandiaga Uno Dorong Bali menjadi Pusat Wisata Medis
- Sandiaga Uno Apresiasi Program UMKM Start Up di Bogor