Sandi Sebut Desa Wisata Jadi Garda Terdepan Ketahanan Pangan dan Energi
jpnn.com, JAKARTA - Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022 kali ini menyambangi Desa Wisata Green Talao Park (GTP) Ulakan, Kecamatan Ulakan Tapakis.
Desa yang berada di Sumatera Barat tersebut dikenal dengan destinasi GTP atau mangrove sepanjang 1,8 kilometer yang merupakan trekking terpanjang di Sumatera Barat (Sumbar).
Ulakan merupakan salah satu dari 50 desa terbaik ADWI 2022 program tahun kedua Kemenparekraf.
ADWI merupakan upaya Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif membangkitkan ekonomi desa lewat pengembangan wisata baru.
Saat menyambangi Desa Wisata Green Talao Park (GTP) Ulakan, Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno langsung disambut Wakil Gubernur Sumbar dan masyarakat desa setempat dengan semarak.
Sandi menaiki bendi menuju destinasi wisata tersebut kemudian berjalan kaki diiringi oleh Tari Gelombang dan Silek serta Siriah Carano.
”Kami sangat terpesona. Bukan hanya keindahan alam dan juga adat istiadat budaya, tetapi juga wisata religi," kata dia dalam siaran pers, Senin.
"Mari kita gali terus potensi untuk membuka peluang usaha dan lapangan kerja. Karena saya lihat banyak sekali lapangan kerja yang tercipta di sini. Dan ini kita akan berikan pendampingan oleh Astra."
ADWI merupakan upaya Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif membangkitkan ekonomi desa lewat pengembangan wisata baru.
- Ratu Zakiyah-Najib Hamas Optimistis Dongkrak Ekonomi di Serang Melalui Desa Wisata
- Literasi Keuangan dan Bisnis DPUP 2024 Cegah dari Pinjol Ilegal dan Judol
- Korem 063/SGJ & Agro Putra Segarau Kolaborasi Tingkatkan Ketahanan Pangan di Karawang
- Gugus Tugas Polri Tancap Gas Dukung Ketahanan Pangan
- Dukung Ketahanan Pangan, Polda Banten Tanam Jagung di Lahan 4.325 Hektare
- Mendes Yandri Sarankan Agar Desa Wisata Bisa Tonjolkan Ciri Khas Daerahnya