Sandi Sute Batal Gabung Kalteng Putra, Agustiar Berang
jpnn.com, JAKARTA - Manajemen Kalteng Putra akhirnya mengklarifikasi masalah kontrak yang telah dilakukan kepada Sandi Sute, gelandang Persija Jakarta.
Sebelumnya, situs Kalteng Putra secara resmi telah mengumumkan bahwa Sandi Sute telah mencapai kesepakatan dengan tim berjuluk Enggang Borneo itu. Namun, pada Jumat (4/1), Sandi mengumumkan di akun media sosialnya bahwa dia tetap berkostum Persija.
Mendengar hal ini, CEO Kalteng Putra Agustiar Sabran naik pitam. Dia menyesalkan sikap Sandi Sute yang hanya meminta maaf lewat media sosial.
"Sebagai 'Orang Timur' yang sopan dan santun,harus bisa menyelesaikan secara baik," buny pernyataan panjang di akun media sosial Kalteng Putra.
Menurutnya, Sandi diterima di Kalimantan Tengah secara baik-baik. Karena itu mestinya juga datang baik-baik ke markas Kalteng Putra dengan baik pula, untuk meminta maaf.
"Jadi dia harus secara baik-baik pula datang ke Palangkaraya dan meminta maaf secara langsung kepada CEO Kalteng Putra dalam waktu segera, tidak cukup hanya meminta maaf lewat sosial media, WhatsApp atau telepon," imbuh pernyataan tersebut.
"Sepak bola itu ajang silaturahmi, disitu kita dapat teman, sahabat & keluarga. Bagi kami, hilang satu tumbuh seribu. Salam isen mulang....!!!," tutup pesan terbuka untuk Sandi Sute tersebut. (dkk/jpnn)
Sandi Sute secara mendadak membatalkan bergabung ke Kalteng Putra dan meminta maaf lewat media sosial.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Kalteng Putra vs Persiba: Tuan Rumah Usung Misi Keluar dari Zona Degradasi
- Tambah Daya Gedor, PSBS Biak Datangkan Osas Saha dari Kalteng Putra
- Ruben Sanadi dkk Main All Out, PSBS Biak Hanya Menang Tipis Atas Kalteng Putra
- PSBS Biak Komitmen Curi Poin di Kandang Kalteng Putra
- Bursa Transfer Liga 2: Kalteng Putra Incar 2 Pemain Asing asal Jepang & Brasil
- Ada Pertemuan di Bali, Klub Ini Dukung Erick Thohir jadi Ketum PSSI