Sandiaga Ajak Pelaku Ekonomi Kreatif Garap Produk Ramah Lingkungan

Sandiaga Ajak Pelaku Ekonomi Kreatif Garap Produk Ramah Lingkungan
Tangkapan layar - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno (dua kiri) dalam peluncuran produk Bio Sneakers Indonesia di Jakarta, Selasa (18/5/2021), yang ditayangkan secara daring di Jakarta. Foto: ANTARA/Tangkapan layar Youtube Kadin Indonesia/pri.

jpnn.com, JAKARTA - Industri pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) merupakan sektor yang paling terpukul akibat adanya pandemi Covid-19. Namun, sektor ini juga punya peluang besar untuk bangkit dan berkembang.

Hal itu disampaikan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno pada peluncuran bio sneakers Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia secara virtual hari ini.

"Ekonomi kita mulai menggeliat di kuartal ini, kami melihat sisi yang paling sulit yang paling tertekan itu pariwisata tapi juga yang punya peluang yaitu ekonomi kreatif," kata Sandiaga, Selasa (18/5/2021).

Menurut Sandiaga, pandemi memaksa pelaku industri untuk melakukan reposisi. Salah satunya dengan menggarap peluang tren lingkungan berkelanjutan (sustainability).

"Kita mendorong agar pelaku usaha itu beradaptasi dan berinovasi. Salah satu yang jadi tren, yang saya sebut unstoppable trend itu adalah tren terhadap sustainability, keberlanjutan lingkungan," kata Sandiaga.

Pria yang akrab disapa Mas Menteri pun mengapresiasi peluncuran produk Bio Sneakers yang dilakukan oleh Kadin. Menurut dia, pembuatan sepatu dengan bahan baku alami merupakan hal yang brilian.

"Menggabungkan ekonomi kreatif dengan salah satu tren keberlanjutan lingkungan ini merupakan hal yang brilian. Jadi, konsep alas kaki dengan bahan baku alami berkelanjutan istilahnya ini sepatu kalau ditanam di tanah, satu tahun sudah bisa terurai," katanya.

Untuk itu, Sandiaga mengatakan bahwa pihaknya ingin terus memupuk semangat dan mendorong para pelaku industri, khususnya sektor pariwisata dan ekonomi kreatif untuk segera melakukan adaptasi dan inovasi guna menangkap peluang yang ada.

Industri pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) merupakan sektor yang paling terpukul akibat adanya pandemi Covid-19. Namun, sektor ini juga punya peluang besar untuk bangkit dan berkembang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News