Sandiaga Ajak Pelaku Wisata Gunung Segera Berbenah
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengajak para pelaku wisata gunung berbenah untuk menghadirkan destinasi wisata yang berkualitas dan berkelanjutan.
Hal itu disampaikan Sandiaga dalam webinar 'Pariwisata Gunung Berkelanjutan' yang diselenggarakan untuk memperingati pencapaian Puncak Gunung Everest pertama 29 Mei 1953 dan seabad usaha perintisan pendakian pertama tahun 1921, Sabtu (29/5/2021).
Sebagai negara yang terletak di jalur cicin api, Indonesia memiliki banyak gunung. Augerah inilah yang menjadikan negeri di Khatulistiwa ini surga bagi para pencinta gunung.
"Indonesia selayaknya jadi surga bagi pencinta gunung, karena Indonesia punya 400-an gunung. Indonesia juga dikenal sebagai epicentrum pendakian gunung api," kata Sandiaga.
Sandiaga mengatakan, Indonesia memiliki setidaknya 129 gunung api aktif yang tersebar dari Sabang sampai Merauke. Tak heran, kalau sebutan Ring of Fire melekat pada Indonesia.
Melihat kelebihan gunung api Indonesia itu, Sandiaga mengajak semua pihak pelaku wisata gunung untuk berbenah diri dan memajukan pariwista gunung di Indonesia.
"Indonesia sebagai pemilik gunung api terbanyak, beberapa jadi ikon gunung api dunia dan berada di rangakaian garis khatulistiwa. Kegiatan ini dapat mempengaruhi pelaku pariwisata untuk bebenah, membuka peluang usaha dan menciptakan lapangan kerja," kata Sandiaga.
Tak kalah penting, pria yang akrab disapa Mas Menteri itu juga menekankan pentingnya penerapan protokol kesehatan bagi masyarakat yang berwisata di gunung. Khususnya di tengah situasi pandemi seperti sekarang.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengajak para pelaku wisata gunung berbenah untuk menghadirkan destinasi wisata yang berkualitas dan berkelanjutan.
- Kunjungi Kedai Saat Kopi di Surabaya, Sandiaga Uno: Konsepnya Unik
- WATERBOMB Festival Hadirkan Sensasi Musik dan Perang Air untuk Penggemar K-Pop
- Menparekraf Sandiaga Uno Perkenalkan Program Aksilarasi 2024, Ini Tujuannya
- Sandiaga Uno Berbincang dengan Marc Marquez, Begini Isi Kalimatnya
- MotoGP Indonesia 2024: Sandiaga Berharap Ekonomi Lokal Meningkat dari Tahun Sebelumnya
- MotoGP Indonesia 2024: Sandiaga Uno Menargetkan 100 Ribu Kunjungan Wisatawan