Sandiaga Jadi Korban Hoaks Situs Judi Online
Di berita itu, Sandiaga hanya menjawab pertanyaan media soal rencana aturan dari Pemprov DKI Jakarta mengenai pemasangan ornamen Natal di pusat keramaian.
Sandi -sapaan Sandiaga Uno- tak menjelaskan secara detail soal kebijakan pemprov.
Dia hanya menyebut mungkin bentuknya surat edaran atau instruksi gubernur.
Dia juga memastikan bahwa aturan itu dibuat agar tak menimbulkan gesekan di masyarakat.
''Yang penting mempersatukan warga. Itu yang penting,'' kata Sandi seperti dikutip portal berita tersebut.
Sampai di bagian akhir artikel yang diunggah Republik NKRI, tak ada sama sekali penjelasan mengenai izin razia untuk salah satu organisasi masyarakat.
Blog Republik NKRI memang termasuk hobi membuat artikel clickbait bernada SARA.
Artikel-artikel itu mungkin sengaja dibuat untuk memancing orang datang ke situs tersebut.
Tak ada sama sekali penjelasan mengenai izin razia ornamen Natal untuk salah satu organisasi masyarakat.
- Sandiaga Uno Minta RSI Menangkan Ridwan Kamil-Suswono di Jakarta
- Dilaporkan APDESI Tangerang, Said Didu Dikawal Masyarakat Penuhi Panggilan Polisi
- Jenderal Sigit: Berita Hoaks Jadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
- Kunjungi Kedai Saat Kopi di Surabaya, Sandiaga Uno: Konsepnya Unik
- WATERBOMB Festival Hadirkan Sensasi Musik dan Perang Air untuk Penggemar K-Pop
- Menparekraf Sandiaga Uno Perkenalkan Program Aksilarasi 2024, Ini Tujuannya