Sandiaga Minta Masyarakat Berperan Aktif Ikut Tekan Penyebaran Corona
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) Sandiaga Uno, meminta masyarakat berpartisipasi aktif mencegah penularan virus corona. Satu di antaranya dengan menerapkan cara kerja dari rumah atau Work From Home (WFH).
"Bekerja dari rumah atau WFH adalah salah satu bentuk partisipasi aktif sebagai warga negara dalam menangani pandemi corona ini. Tidak bisa menggantungkan penanganan pada pemerintah semata. Sebab, pemerintah punya segala keterbatasan," kata Sandi kepada awak media, Selasa (17/3).
Selain itu, kata Sandi, publik perlu juga membatasi pergaulan atau social distancing pada saat Indonesia mengalami wabah corona. Politikus Gerindra itu berharap penyebaran corona dapat ditekan dengan pembatasan pergaulan.
"Tentu tidak ingin mengalami mimpi buruk di mana antrian pasien tak lagi mampu ditampung oleh rumah sakit. Jumlah antara masyarakat berbanding dengan tempat tidur di rumah sakit masih sangat rendah, di bawah 2 per 1000 masyarakat. Tentu juga tak mau mendengar kabar kematian tanpa jeda," tutur dia.
Sebelumnya, Juru Bicara untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyebut jumlah kasus pasien positif corona sudah mencapai angka 172 orang. Dari 172 kasus, sebanyak lima pasien di antaranya dinyatakan meninggal dunia.
"Total saat ini 172 kasus di mana kasus meninggal tetap lima," kata Yuri, sapaan akrab Yurianto dalam keterangan resmi, Selasa (17/3).
Mengacu catatan, jumlah 172 bertambah dari kasus sebelumnya. Dalam data sebelumnya, jumlah kasus pasien positif mencapai 146 orang per 15 Maret 2020.
"Kemudian tanggal 15, kami sudah himpun datanya dari pagi sampai dengan malam, ada penambahan kasus baru lagi sebanyak 20 orang dari pemeriksaan spesimen yang dilaksanakan Badan Litbang Kesehatan dan ditambah lagi enam orang dari spesimen yang diperiksa oleh Universitas Airlangga," ungkap dia. (mg10/jpnn)
Ketua umum APPSI Sandiaga Uno, meminta masyarakat berpartisipasi aktif mencegah penularan virus corona. Satu di antaranya dengan menerapkan cara kerja dari rumah atau WFH.
Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan
- Kunjungi Kedai Saat Kopi di Surabaya, Sandiaga Uno: Konsepnya Unik
- WATERBOMB Festival Hadirkan Sensasi Musik dan Perang Air untuk Penggemar K-Pop
- Menparekraf Sandiaga Uno Perkenalkan Program Aksilarasi 2024, Ini Tujuannya
- Sandiaga Uno Berbincang dengan Marc Marquez, Begini Isi Kalimatnya
- MotoGP Indonesia 2024: Sandiaga Berharap Ekonomi Lokal Meningkat dari Tahun Sebelumnya
- MotoGP Indonesia 2024: Sandiaga Uno Menargetkan 100 Ribu Kunjungan Wisatawan