Sandiaga Serahkan Donasi Oksigen Konsentrator ke Kemenkes

jpnn.com, JAKARTA - Menparekraf Sandiaga Uno menyerahkan 130 unit oksigen konsentrator kepada Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.
Alat oksigen konsentrator itu merupakan donasi dari Trip.com, agen perjalanan yang berkantor di Shanghai, China.
Oksigen Konsentrator merupakan perangkat yang dapat dioperasikan dengan mudah. Perangkat ini bekerja dengan cukup menyambungkannya ke stopkontak listrik atau menggunakan baterai.
Cara kerja alat ini adalah menyaring udara di ruangan yang awalnya terdiri dari 80 persen nitrogen dan 20 persen oksigen.
Konsentrator oksigen menggunakan udara itu, kemudian menyaringnya dan diubah menjadi 90 hingga 95 persen oksigen murni.
Oksigen konsentrator itu nantinya akan didistribusikan ke unit-unit pelayanan kesehatan dalam penanganan Covid-19.
"Ini sebagai salah satu upaya gotong-royong untuk menghadapi pandemi dari pihak dunia usaha kepada pemerintah," kata Sandiaga di Kantor Bea Cukai, Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Banten Rabu (4/8).
Menkes Budi menambahkan bantuan alat kesehatan ini akan membantu dan menyelamatkan pasien-pasien Covid-19 yang saat ini tengah membutuhkan pasokan oksigen.
Menparekraf Sandiaga Uno menyerahkan 130 unit oksigen konsentrator kepada Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta
- Kemenkes Hentikan Kegiatan PPDS Anestesi di RS Hasan Sadikin
- Komisi IX Bakal Panggil Kemenkes dan Dekan Kedokteran UNPAD Buntut PPDS Pemerkosa Pendamping Pasien
- Kemenkes Cabut STR Dokter Priguna, Izin Praktik Dibatalkan
- Entrostop Gelontorkan Rp 1 Miliar untuk Emergency Diare Kit Gratis di Lebaran 2025