Sandiaga Uno Bersama Sukarelawan Bantu Ratusan Nelayan di Pluit
jpnn.com, JAKARTA - Sandiaga Uno bersama dengan Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 kembali melakukan aksi kemanusiaan dengan membantu ratusan nelayan yang ada di Pluit, Jakarta Utara, Rabu (6/5).
Kali ini, Sandiaga membagi sembako serta masker bagi nelayan di wilayah setempat.
Sandiaga selaku Ketua Relawan Indonesia Bersatu mengatakan, sejumlah nelayan yang berada di RT 06, RW 22, Pluit, Jakarta Utara mengalami kesusahan selama terjadi pandemi virus corona.
“Kami membagian bantuan ke beberapa keluarga yang sekarang penghasilan menurun dan juga kesulitan ekonominya diakibatkan covid-19 ini,” kata Sandiaga.
Ada 300 paket sembako yang dibagikan kepada keluarga di kawasan padat penduduk itu.
Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini mengatakan pendapatan para nelayan menurun dikarenakan angin laut sedang kurang baik.
Kemudian, hasil tangkapan juga kurang bagus dan harga di tingkat pelelangan juga sedang turun.
“Jadi, ini merupakan masa-masa yang sangat sulit untuk saudara kita para nelayan di Kelurahan Pluit,” imbuh Sandiaga.
Sandiaga Uno dan Sukarelawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 membawa ratusan paket sembako untuk nelayan.
- Sandiaga Uno Minta RSI Menangkan Ridwan Kamil-Suswono di Jakarta
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Ombudsman: Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan Bagi Petani dan Nelayan Sangat Penting
- Sebegini Utang Petani hingga Nelayan yang Dihapus Prabowo
- Ikan Tuna Kuning Asal Maluku Tembus Pasar Los Angeles, Ini Harapan Bea Cukai Ambon